Ketika sudah memasuki semester tujuh mengenyang pendidikan di Perguruan Tinggi, dan sebentar lagi mendapatkan gelar sarjana, khususnya Sarjana Sains, maka disaat itulah kita akan merasakan waktu yang bergulir sangat cepat sekali, waktu telah melibas semua masa lalu yang telah kita alami, kesedihan, kesenangan, prestasi, kemunduran, haru, emosi dan semuanya, akan tetapi waktu akan menuntut kita untuk terus bisa hidup dalam dinamika kehidupan dunia yang akan kita hadapi esok, dan hari kemudian, baik itu kehidupan di kampus, kehidupan pasca kampus dan lingkungan dimana kita berada. Jika kita tidak bisa beradaptasi , maka siap siap kita akan tertinggal, dan bukan tidak mungkin kita akan dibunuh keadaan
secara perlahan, bak dinosaurus. Semua ini harus dipersiapkan dengan matang, dengan strategi yang ampuh dan timing yang tepat. karena tidak jarang kita sudah tahu permasalahan dan strateginya, akan tetapi timingnya tidak tepat, akhirnya masih gagal. So,, sebagai mahasiswa Apa nih yang harus kita lakukan supaya bisa bertahan menghadapi hari esok dan seterusnya ? dan tentunya lulus 3,5 tahun dengan mendapat kesuksesan dan kemenangan..
secara perlahan, bak dinosaurus. Semua ini harus dipersiapkan dengan matang, dengan strategi yang ampuh dan timing yang tepat. karena tidak jarang kita sudah tahu permasalahan dan strateginya, akan tetapi timingnya tidak tepat, akhirnya masih gagal. So,, sebagai mahasiswa Apa nih yang harus kita lakukan supaya bisa bertahan menghadapi hari esok dan seterusnya ? dan tentunya lulus 3,5 tahun dengan mendapat kesuksesan dan kemenangan..
1. Mulai semester 6 kita harus sudah terbayang dan siap dalam penentuan topik penelitian yang akan kita ambil. Kemudian mulai penelitian di semester ini juga.
Tips : Cari penelitian yang sudah ada data skundernya, artinya kita meneruskan penelitian yang sudah ada sebelumnya.
2. Jangan sampai ada mata kuliah PRASYARAT yang TIDAK LULUS ( minimal dapat D )
3. Tentukkan dosen pembimbing yang cocok dan sesuai dengan bidang yang kita teliti, kemudian pilih dosen pembimbing yang mudah ditemui supaya mempermudah dalm konsultasi.
4. Semester 5 sudah mengambil minimal 104 SKS.
5. Ambil kolokium dan seminar di semester 7.
Hal ini saya tahu ketika saya sudah tidak bisa lulus dalam waktu 3,5 tahun, ya memang saya ingin sekali, karena saya memang berhasrat untuk itu, hal ini juga terjadi karena saya melakukan kesalahan di awal awal dan tidak mencari tahu bagaiamana cara agar bisa mencapai lulus dalam 3,5 tahun.Saya melakukan kesalahan di point yang saya tulis besar ( point 2 ).Akan tetapi banyak hikmah yang saya dapat akibat kesalahan saya di point 2 itu. Sehingga saya merasakan secara langsung perkataan “dibalik suatu musibah pasti ada hikmah di dalamnya”.
Selamat mencoba kepada teman teman yang ingin lulus 3,5 tahun. Intinya kita harus berusaha, berdoa dan tawakal. Jika belum terealisasi jangan sampai putus asa, pasti ada hikmah dibalik semuanya. ini ada rumus “ Ikhtiar + Doa = Hasil “…
Selamat Mencoba..
Semoga Bermanfaat..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar